Dua Big Match Mewarnai Pertandingan Pekan ke-27 Serie-A Liga Italia Pekan Ini

Serie-A Gawang Nakal - Dua big match mewarnai rangkaian pertandingan pekan ke-27 Serie A Liga Italia yakni Juventus menjamu Inter Milan dan Napoli bertandang ke markas Fiorentina. Juventus, sang juara bertahan, saat ini berada di puncak klasemen dengan koleksi nilai 58, sedangkan Napoli satu angka di belakangnya. Fiorentina menguntit di posisi ketiga dengan nilai 52, sementara itu Inter masih menempati posisi kelima dengan nilai 48. Di antara Fiorentina dan Inter, ada AS Roma di peringkat keempat dengan 50 angka. Dengan komposisi sedemikian, seluruh kontestan yang terlibat dua big match tersebut jelas memerlukan tiga angka. Jarak 10 angka antara Inter dan pemuncak klasemen Juventus, secara teoretik masih bisa dikejar, meskipun pada praktiknya sulit, mengingat Juve tidak terkalahkan dalam 17 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Yang paling real...